ANALISIS PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING BERBASIS MULTIPLATFORM GOOGLE CLASSROOM MENGGUNAKAN GADGET
Kata Kunci:
Model Pembelajaran Blended Learning, Google Classroom, GadgetAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan model pembelajaran blended learning berbasis multiplatform Google Classroom menggunakan gadget di PKBM Generasi Mandiri cabang Penajam Paser Utara. Dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif, data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi terhadap 30 siswa dari Paket A, B, dan C. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan blended learning dengan Google Classroom dan gadget mampu meningkatkan inovasi, kreativitas, serta antusiasme siswa dalam proses pembelajaran. Seluruh aktivitas belajar, mulai dari akses materi, tugas, hingga evaluasi, dilakukan secara digital melalui Google Classroom, sehingga memudahkan monitoring dan pengelolaan pembelajaran secara efektif.
This study aims to analyze the implementation of the Google Classroom multiplatform-based blended learning model using gadgets at PKBM Generasi Mandiri, Penajam Paser Utara branch. Using a qualitative descriptive method, data was collected through observation, interviews, and documentation of 30 students from Packages A, B, and C. The results of the study indicate that the implementation of blended learning with Google Classroom and gadgets can increase innovation, creativity, and student enthusiasm in the learning process. All learning activities, from accessing materials, assignments, to evaluations, are carried out digitally through Google Classroom, making it easier to monitor and manage learning effectively.