ANALYSIS OF THE INFLUENCE OF PARENTS’ ECONOMIC CONDITIONS ON CHILDREN’S INTEREST IN CONTINUING EDUCATION

Penulis

  • Erza Mulia Agustin Universitas Riau
  • Iren Ramadhanis Sitompul Universitas Riau
  • Leoniy Defitri Lumongga Damanik Universitas Riau
  • Ratna Sari Universitas Riau
  • Dahnlisyah Universitas Riau
  • Zetra Hainul Putra Universitas Riau

Kata Kunci:

Kondisi Ekonomi, Peran Orangtua, Minat Melanjutkan Pendidikan

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kondisi ekonomi orang tua terhadap minat anak melanjutkan pendidikan. Dalam konteks ini, kondisi ekonomi orang tua mencakup faktor-faktor seperti tingkat pendapatan, pendidikan dan pekerjaan yang mempengaruhi keputusan anak untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa anak-anak yang berasal dari keluarga dengan kondisi ekonomi yang lebih baik cenderung memiliki minat yang lebih tinggi untuk melanjutkan pendidikan. Sebaliknya, anak-anak yang berasal dari keluarga dengan kondisi ekonomi rendah seringkali merasa terpaksa bekerja untuk membantu perekonomian keluarga sehingga menurunkan minat mereka untuk melanjutkan pendidikan formal. Secara keseluruhan, penelitian ini menggarisbawahi pentingnya memperhatikan kondisi sosial dan ekonomi orang tua sebagai salah satu faktor yang mempengaruhi motivasi anak untuk melanjutkan pendidikan. Meningkatnya kesadaran akan pentingnya pendidikan di kalangan orang tua dan memberikan akses pendidikan yang lebih baik dapat membantu meningkatkan minat anak untuk melanjutkan studi.

This study aims to analyze the effect of parents' economic conditions on children's interest in continuing their education. In this context, parents' economic conditions include factors such as income level, education and occupation that influence children's decision to continue their education to a higher level. Several studies have shown that children from families with better economic conditions tend to have a higher interest in continuing their education. In contrast, children from families with low economic conditions often feel forced to work to help the family economy, which reduces their interest in continuing formal education. Overall, this study underlines the importance of paying attention to parents' social and economic conditions as one of the factors that influence children's motivation to continue their education. Raising awareness of the importance of education among parents and providing better access to education can help increase children's interest in continuing their studies.

Unduhan

Diterbitkan

2024-12-30