KETIDAKSESUAIAN SILA KEDUA PANCASILA TERHADAP ISU FEMINISME DI KALANGAN

Penulis

  • merry christine tampubolon universitas negeri medan
  • tengku rafiq anazahri universitas negeri medan
  • della rista mauli sitorus universitas negeri medan

Kata Kunci:

Kesetaraan Gender, Pancasila, Kemanusiaan yang Adil dan Beradab, Isu Feminisme

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pandangan mahasiswa terkait kesetaraan gender di lingkungan kampus, dengan fokus pada tiga aspek utama: akses pendidikan, perlakuan, dan kesempatan. Berdasarkan kuisioner yang disebarkan kepada 10 responden, hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden cenderung mendukung gagasan kesetaraan gender, sejalan dengan nilai-nilai Pancasila yang menekankan perlakuan yang adil terhadap semua individu tanpa memandang jenis kelamin. Meskipun demikian, sebagian kecil responden masih meragukan atau menolak kesetaraan gender dalam beberapa konteks. Pembahasan menyimpulkan perlunya terus mendorong dialog, edukasi, dan tindakan konkret untuk memastikan terwujudnya kesetaraan gender di lingkungan kampus. Dengan demikian, kita dapat menciptakan lingkungan pendidikan yang inklusif, merata, dan mendukung bagi semua individu tanpa terkekang oleh batasan-batasan gender.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-30