PENDAMPINGAN ORANG TUA DALAM PENGGUNAAN TEKNOLOGI DIGITAL PADA ANAK USIA DINI

Penulis

  • Nur Wasi'ah Universitas Terbuka Surabaya
  • Muhammad Yusron Maulana El Yunusi Universitas Sunan Giri Surabaya

Kata Kunci:

Kecanduan Gadget, Peran Orang Tua, Era Digital, Anak Usia Dini

Abstrak

Artikel ini menggambarkan peran teknologi digital dalam kehidupan anak-anak, terutama pada anak usia dini. Perkembangan era digital memungkinkan anak-anak untuk memiliki akses yang lebih cepat dan mudah terhadap berbagai bentuk teknologi, seperti gadget dan televisi digital. Meskipun teknologi memberikan manfaat positif, seperti merangsang kemampuan anak dalam berbahasa dan kognitif, artikel juga menyoroti dampak negatif, seperti kecanduan gadget yang dapat mengganggu kesehatan fisik dan psikis anak. Metode penelitian yang digunakan adalah studi pustaka, dengan pengumpulan data dari berbagai sumber tertulis dan observasi langsung, serta wawancara dengan wali murid. Hasil penelitian menunjukkan bahwa banyak anak usia dini yang sudah mampu mengoperasikan teknologi digital, namun, penggunaan yang tidak terkendali dapat menyebabkan dampak negatif, terutama dalam hal kecanduan gadget dan ketidakfokusan pada kegiatan belajar. Orang tua memiliki peran krusial dalam mengelola penggunaan teknologi anak, termasuk memberikan batasan waktu dan memastikan akses pada konten positif. Rekomendasi untuk orang tua mencakup pemahaman tentang usia yang tepat untuk memperkenalkan teknologi kepada anak, serta pentingnya pendampingan dan pengawasan langsung terhadap aktivitas digital anak. Artikel ini mengajak orang tua untuk menjalin kerja sama dalam mendidik anak di era digital agar generasi penerus bangsa dapat tumbuh cerdas dan berakhlak..

Unduhan

Diterbitkan

2023-11-30