TELAAH KETIDAKSESUAIAN ASPEK BUDAYA ISLAM DALAM BUKU AJAR BAHASA ARAB KELAS IV MADRASAH IBTIDAIYAH KURIKULUM 2013 REVISI 2020

Penulis

  • Nilam Cahya Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang
  • Yasmadi Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Kata Kunci:

Ketidaksesuaian, Aspek Budaya Islam, Buku Ajar Bahasa Arab Kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Kurikulum 2013 Revisi 2020

Abstrak

Artikel ini bertujuan untuk menelaah ketidaksesuaian aspek budaya Islam dalam buku ajar Bahasa Arab Kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Kurikulum 2013 Revisi 2020. Adapun metode penelitian yang penulis gunakan yakni penelitian deskriptif kualitatif dengan jenis penelitian kepustakaan. Data penelitian diambil dari gambar-gambar yang ada dalam buku ini. Hasil penelitian yang penulis dapatkan menunjukkan bahwa buku ajar ini perlu diperbaiki dari aspek budaya Islamnya karena terdapat ketidaksesuaian pada hampir semua BAB materi, tepatnya BAB 1 sampai BAB 5 yaitu penyajian gambar perempuan yang tidak menggunakan hijab. Hal ini kurang sesuai dengan kriteria buku ajar menurut Abdurrahman Ibrahim Fauzan poin 17 yaitu: Buku harus menyajikan budaya Arab dan Islam secara tepat. Apalagi ketidaksesuaian budaya Islam ini terdapat hampir di semua BAB, yaitu BAB 1 sampai BAB 5, sehingga buku ini perlu diperbaiki agar lebih baik.

Unduhan

Diterbitkan

2023-12-31